BLOGGER TEMPLATES AND TWITTER BACKGROUNDS

Kamis, 24 Mei 2012

Rancang Bangun Aplikasi Sitem Pakar Untuk Menentukan Jenis Gangguan Perkembangan Pada Anak



    Sistem pakar adalah suatu program komputer yang dirancang untuk mengambil keputusan seperti keputusan yang diambil oleh seorang atau beberapa orang pakar. Menurut Marimin (1992), sistem pakar adalah sistem perangkat lunak komputer yang menggunakan ilmu, fakta, dan teknik berpikir dalam pengambilan keputusan untuk menyelesaikan masalah-masalah yang biasanya hanya dapat diselesaikan oleh tenaga ahli dalam bidang yang bersangkutan.
    Dalam penyusunannya, sistem pakar mengkombinasikan kaidah-kaidah penarikan kesimpulan (inference rules) dengan basis pengetahuan tertentu yang diberikan oleh satu atau lebih pakar dalam bidang tertentu. Kombinasi dari kedua hal tersebut disimpan dalam komputer, yang selanjutnya digunakan dalam proses pengambilan keputusan untuk penyelesaian masalah tertentu.
Suatu sistem pakar disusun oleh tiga modul utama (Staugaard, 1987), yaitu :
1.    Modul Penerimaan Pengetahuan (Knowledge Acquisition Mode)
Sistem berada pada modul ini, pada saat ia menerima pengetahuan dari pakar. Proses mengumpulkan pengetahuan-pengetahuan yang akan digunakan untuk pengembangan sistem, dilakukan dengan bantuan knowledge engineer. Peran knowledge engineer adalah sebagai penghubung antara suatu sistem pakar dengan pakarnya

2.    Modul Konsultasi (ConsultationMode)
Pada saat sistem berada pada posisi memberikan jawaban atas permasalahan yang diajukan oleh user, sistem pakar berada dalam modul konsultasi. Pada modul ini, user berinteraksi dengan sistem dengan menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diajukan oleh sistem.

3.    Modul Penjelasan (Explanation Mode)
Modul ini menjelaskan proses pengambilan keputusan oleh sistem (bagaimana suatu keputusan dapat diperoleh).
Komponen utama pada struktur sistem pakar (Hu et al, 1987) meliputi:
1.    Basis Pengetahuan (Knowledge Base)
Basis pengetahuan merupakan inti dari suatu sistem pakar, yaitu berupa representasi pengetahuan dari pakar. Basis pengetahuan tersusun atas fakta dan kaidah. Fakta adalah informasi tentang objek, peristiwa, atau situasi. Kaidah adalah cara untuk membangkitkan suatu fakta baru dari fakta yang sudah diketahui. Menurut Gondran (1986) dalam Utami (2002), basis pengetahuan merupakan representasi dari seorang pakar, yang kemudian dapat dimasukkan kedalam bahasa pemrograman khusus untuk kecerdasan buatan (misalnya PROLOG atau LISP) atau shell sistem pakar (misalnya EXSYS, PC-PLUS, CRYSTAL, dsb.)

2.    Mesin Inferensi (Inference Engine)
Mesin inferensi berperan sebagai otak dari sistem pakar. Mesin inferensi berfungsi untuk memandu proses penalaran terhadap suatu kondisi, berdasarkan pada basis pengetahuan yang tersedia. Di dalam mesin inferensi terjadi proses untuk memanipulasi dan mengarahkan kaidah, model, dan fakta yang disimpan dalam basis pengetahuan dalam rangka mencapai solusi atau kesimpulan. Dalam prosesnya, mesin inferensi menggunakan strategi penalaran dan strategi pengendalian.
Strategi penalaran terdiri dari strategi penalaran pasti (Exact Reasoning) dan strategi penalaran tak pasti (Inexact Reasoning). Exact reasoning akan dilakukan jika semua data yang dibutuhkan untuk menarik suatu kesimpulan tersedia, sedangkan inexact reasoning dilakukan pada keadaan sebaliknya.
Strategi pengendalian berfungsi sebagai panduan arah dalam melakukan prose penalaran. Terdapat tiga tehnik pengendalian yang sering digunakan, yaitu forward chaining, backward chaining, dan gabungan dari kedua tehnik pengendalian tersebut. 

3.    Basis Data (Database)
Basis data terdiri atas semua fakta yang diperlukan, dimana fakta-fakta tersebut digunakan untuk memenuhi kondisi dari kaidah-kaidah dalam sistem. Basis data menyimpan semua fakta, baik fakta awal pada saat sistem mulai beroperasi, maupun fakta-fakta yang diperoleh pada saat proses penarikan kesimpulan sedang dilaksanakan. Basis data digunakan untuk menyimpan data hasil observasi dan data lain yang dibutuhkan selama pemrosesan.

4.    Antarmuka Pemakai (User Interface)
Fasilitas ini digunakan sebagai perantara komunikasi antara pemakai dengan sistem.

    Pada kesempatan kali ini, saya akan menjelaskan tentang jurnal sistem pakar dalam bidang psikologi. Jurnal yang akan dibahas adalah Rancang Bangun Aplikasi Sitem Pakar Untuk Menentukan Jenis Gangguan Perkembangan Pada Anak yang dibuat oleh Feri Fahrur Rohman, Ami Fauzijah. Tujuan dari penelitian ini adalah menghasilkan suatu sistem yang dapat digunakan untuk melakukan diagnosis gangguan pada perkembangan anak yang mampu membuat suatu keputusan yang sama, sebaik dan seperti pakar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode certainly factor.

    Aplikasi sistem pakar yang dibuat ini mampu menganalisis jenis gangguan perkembangan yang dialami pasien berdasarkan gejala-gejala yang dimasukkan oleh user. Aplikasi mampu menyimpan representasi pengetahuan pakar berdasarkan nilai kebenaran. Aplikasi sistem pakar ini sudah menjelaskan definisi jenis gangguan perkembangan, penyebab dan pengobatannya.

    Kekurangan dari aplikasi ini adalah belum adanya pengelompokan gejala-gejala sejenis yang hanya boleh dipilih satu dari kelompok gejala tersebut. Akibatnya, jika user kurang teliti dalam memilih gejala, maka sistem akan memberikan kesimpulan yang kuang benar.

Link Jurnal: http://journal.uii.ac.id/index.php/media-informatika/article/view/106/66

Sabtu, 07 April 2012

Pekerjaan Di Bidang Psikologi Yang Menggunakan Komputer Sebagai Media/Alat Utama

Psikolog adalah seorang ahli dalam bidang praktik psikologi, bidang ilmu pengetahuan yang mempelajari tingkah laku dan proses mental. Psikolog dapat dikategorikan ke dalam beberapa bidang tersendiri sesuai dengan cabang ilmu psikologi yang ditekuninya, misalnya Psikolog klinis, psikolog pendidikan, dan psikolog industri. Tetapi kata "psikolog" lebih sering digunakan untuk menyebut ahli psikologi klinis, ahli psikologi di bidang kesehatan mental. Psikolog di Indonesia tergabung dalam organisasi profesi bernama (HIMPSI Himpunan Psikolog Indonesia (HIMPSI).

Tetapi pekerjaan psikolog tidak harus monoton seperti “ketemu klien” saja. Dunia sudah sangat maju dan teknologi semakin canggih. Seorang psikolog pun bisa bekerja dengan menggunakan komputer. Misalnya saja DOSEN PSIKOLOGI. Untuk mempermudah pekerjaannya sebagai Dosen, komputer merupakan media yang tepat untuk membantu proses belajar.

Dalam dunia Pendidikan, komputer mempunyai Aplikasi Pengajaran yang biasa disebut dengan CAI (Computer Assisted Instruction). Dalam CAI terdapat beberapa macam aplikasi, misalnya Drill and Practice dan Tutorial.

Drill and Practice adalah suatu program dimana siswa akan lebih terampil, cepat dan tepat dalam suatu keterampilan. Jadi siswa dianggap sudah mengetahui teori pembelajaran.

Tutorial berbeda dengan Drill and Practice. Kalau tutorial ada materi dulu yang disampaikan lalu ada pertanyaan.

Jadi Dosen tersebut tidak susah-susah lagi untuk mengajar, karena ada komputer yang membantu.

Tidak hanya itu, sekarang seseorang bisa konsultasi melalui internet yang sudah disediakan di website tertentu. Misalnya website http://webkonseling.blogspot.com/p/formulir-konsultasi-gratis.html

Pada website ini anda bisa konsultasi dengan psikolog. Ada dua pilihan menu “Konsultasi Langsung” dan “Konsultasi Gratis”.

Untuk konsultasi langsung, anda akan dikenakan biaya yang sesuai dengan tarif yang terdapat di rumah sakit atau klinik.

Untuk “Konsultasi Gratis” anda tinggal memasukan email anda, dan menulis data-data anda serta masalah apa yang ingin anda konsultasikan.

Adapun Psikolog Forensik. Psikologi forensik adalah penelitian dan teori psikologi yang berkaitan dengan efek-efek dari faktor kognitif, afektif, dan perilaku terhadap proses hukum. Seorang psikolog forensik, menggunakan komputer sebagai media untuk menyimpan data-data dari kasus-kasus yang ada.

Dengan bantuan komputer, sangat menghemat waktu anda.


Minggu, 25 Maret 2012

INFO SEMINAR

Info: Training Hypnosis Oleh NSK Nugroho (terapist indonesia). Minggu,8 April 2012 pukul 9.00 s/d selesai di Hotel Horisson - Bekasi Barat. Harga: 350.000 (termasuk sertifikat, trainingkit, lunch, snack).Pembayaran paling lambat tgl 6 April 2012.

Target pelatihan :
1.mengetahui metoda “direct hypnosis” .
2.dapat melakukan hypnosis kpd oRang Lain.
3.dapat merasakan dihypnosis.
4.dapat melakukan hypnosis kepada Diri sendiri (Self-Hypnosis).
5.Peserta dapat mengaplikasikan iLmu2 hypnotherapy,

Khusus MAHASISWA semua jurusan :)
Berminat?Hubungi 0856-944-23-747 (Ira) atau 0856-17-12-585 (putri)

Senin, 19 Maret 2012

Data dan Informasi

Pasti sudah sering kita dengar dengan kata-kata “DATA” dan “INFORMASI”. Tetapi, terkadang tidak semua orang mengetahui apa itu Data? Dan apa itu Informasi? Kebanyakan dari mereka hanya sekedar “mendengar” saja. Berikut ini saya akan mencoba menjelaskan apa itu Data dan apa itu Informasi.

Data merupakan bentuk jamak dari DATUM, yang berasal dari bahasa latin yang berarti "sesuatu yang diberikan”. Jadi, data adalah sesuatu yang belum mempunyai arti bagi penerimanya dan masih memerlukan adanya suatu pengolahan. Data tidak hanya berupa huruf saja, tetapi bisa berupa suatu keadaan, gambar, suara, angka, bahasa atau simbol-simbol yang dapat digunakan sebagai bahan untuk melihat lingkungan, objek, kejadian atau suatu konsep.

Sedangkan Informasi adalah hasil proses dari data yang ada, atau bisa diartikan sebagai data yang mempunyai arti. Informasi akan membuka segala sesuatu yang belum diketahui.

Berikut adalah contoh dari data dan informasi yang akan dijelaskan melalui web http://www.lowongankerja.com/ :


Gambar diatas merupakan tampilan awal dari web yang berisi dengan INFORMASI

Bagi anda yang ingin mencari info lowongan pekerjaan, web ini sangat di rekomendasikan, karena di web ini anda dapat dengan mudah mencari pekerjaan yang anda cari.

Disini terdapat beberapa pilihan untuk anda yang mencari pekerjaan.

Job Vacancy adalah kumpulan dari INFORMASI-INFORMASI pekerjaan bagi anda yang ingin mencari pekerjaan. Banyak sekali pilihan pekerjaan-pekerjaan yang tersedia di web ini. Job Vacancy ini termasuk dalam INFORMASI.




Di web ini terdapat menu Posting Your Resume yang berfungsi bagi calon pelamar untuk memasukkan DATA-DATA tentang dirinya. Calon pelamar akan memasukkan data tentang diri pribadi, keahlian, latar belakang pendidikan serta pengalaman kerja.

Saat memasukkan keterangan pribadi, keahlian, latar belakang serta pengalaman kerja berarti anda telah memasukkan DATA. Jadi, contoh dari DATA terdapat di bagian Posting Your Resume.

Bisa dikatakan bahwa data merupakan sekumpulan fakta. Dalam keilmuan (ilmiah), fakta dikumpulkan untuk menjadi data. Data kemudian diolah sehingga dapat diutarakan secara jelas dan tepat sehingga dapat dimengerti oleh orang lain yang tidak langsung mengalaminya sendiri, hal ini dinamakan deskripsi. Pemilahan banyak data sesuai dengan persamaan atau perbedaan yang dikandungnya dinamakan klarifikasi.

Dalam bidang ilmu komputer, informasi adalah data yang disimpan, diproses, atau ditransmisikan. Penelitian ini memfokuskan pada definisi informasi sebagai pengetahuan yang didapatkan dari pembelajaran, pengalaman, atau instruksi dan alirannya. Informasi alah data yang telah diberi makna melalui konteks.

Untuk contoh lainnya akan dijelaskan berdasarkan web http://www.janganpusing.com/ . web tersebut juga merupakan web yang berisikan tentang lowongan kerja. Di dalam web ini anda tidak perlu login. Nilai tambah dari web ini adalah terdapat menu STANDAR GAJI. Menu ini berisikan standar gaji indonesia berdasarkan profesi.

Standar gaji ini termasuk dalam INFORMASI.

Demikian penjelasan tentang perbedaan antara DATA dan INFORMASI. Semoga apa yang saya jelaskan dapat anda mengerti.

DANK JE WEL :)